Verifikasi Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Panlok-73 Palangka Raya 2016

PENGUMUMANÂ HASIL SELEKSI NASIONAL MASUK PERGURUAN TINGGI NEGERI (SNMPTN) PANLOK-73 PALANGKA RAYA TAHUN 2016

Berdasarkan Keputusan Panitia Nasional Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi negeri (SNMPTN) Tahun 2016, Nomor: 6/Kep.SNMPTN/2016. Tentang Peserta Lulus SNMPTN Tahun 2016, Tanggal 9 Mei 2016, dengan ini di umumkan kepada peserta SNMPTN Tahun 2016 Â bahwa peserta yang nomor dan namanya tercantum dalam daftar terlampir dinyatakan LULUS SNMPTN Tahun 2016. Peserta yang dinyatkan LULUS SNMPTN Tahun 2016, sebagaimana yang tercantum dalam daftar terlampir akan dinyatakan diterima di Universitas Palangka Raya dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Status penerimaan peserta SNMPTN sebagai mahasiswa di Universitas Palangka Raya, akan ditentukan berdasarkan verifikasi data akademik ( Rapor dan Portofolio Asli ) yang akan dilaksanakan oleh Universitas Palangka Raya
  2. Kehadiran pada saat daftar ulang Hari SELASA Tanggal 31 Mei 2016 di kampus Universitas Palangka Raya ( AULA PALANGKA) Pukul 08.30 WIB menentukan proses verifikasi dan status penerimaan peserta SNMPTN sebagai mahasiswa Universitas Palangka Raya. Dengan membawa persyaratan verifikasi sbb: -Fotocopy Kartu Peserta SNMPTN dengan memperlihatkan aslinya, -Fotocopy Raport SLTA dengan memperlihatkan aslinya , –Fotocopy Surat Keterangan LULUS tahun SLTA Tahun 2016 dari Kepala Sekolah dengan memperlihatkan Aslinya ,– Fotocopy KK ( Kartu Keluarga ) yang disahkan  kelurahan atau memperilhatkan aslinya
  3. Semua berkas dimasukan kedalam Map dengan menuliskan Nama, Nomor Peserta SNMPTN dan Program Studi di mana peserta di terima
  4. Setelah Peserta SNMPTN dinyatakan LULUS VERIFIKASI, maka status peserta SNMPTN ditetapkan diterima sebagai mahasiswa Universitas Palangka Raya
  5. Bagi Peserta SNMPTN yang merupakan peserta BIDIKMISI, selain dilakukan verifikasi terhadap data Akademik, Universitas Palangka Raya juga akan melakukan verifikasi terhadap data data ekonomi/atau kunjungan ke alamat tinggal peserta SNMPTN untuk menetapkan status penerimaan peserta SNMPTN sebagai mahasiswa
  6. Syarat ketentuan dan jadwal daftar ulang dapat di lihat di website Universitas Palangka Raya lama www.upr.ac.id

Demikianlah pengumuman ini di sampaikan untuk diketahui dan dilaksanakn sebagaimana lmestinya.

 

Diumumkan di Palangka Raya

Pada Tanggal 10 Mei 2016

Ketua SNMPTN PANLOK-73

Ttd

 Prof. Dr. I NYOMAN SUDYANA, M. Sc

NIP: 19620218 198203 1 002