Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter Angkatan XXIX Fakultas Kedokteran Universitas Palangka Raya

Fakultas Kedokteran Universitas Palangka Raya, pada Selasa, 23 Juli 2024 melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap 22 orang dokter baru. Pelantikan dan pengambilan sumpah Dokter dilaksanakan di Aula Rahan lantai 2 Gedung Rektorat Universitas Palangka Raya, dengan dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah, yang dalam hal ini diwakili oleh dr. Damar Pramusinta, M.P.H

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Palangka Raya, Prof. Dr. dr. Syamsul Arifin, M.Pd, FISPH., FISCM, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Fakultas Kedokteran UPR sejak tahun Agustus 2016 sampai dengan hari ini telah meluluskan dokter sebanyak 366 orang, jumlah tersebut telah ditempatkan di berbagai institusi pelayanan kesehatan dan pedidikan di Kalimantan Tengah dan luar Kalimantan Tengah seperti : Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Jakarta, Jawa Barat, Bali dan Bangka Belitung. Dekan Fakultas Kedokteran juga menyampaikan perkembangan terkini bahwa FK UPR saat ini juga masih dalam proses tindak lanjut untuk penjajan pembukaan Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) obsgyn dan Program Studi Kedokteran Gigi (PSKG).

Rektor Universitas Palangka Raya, yang dalam hal ini diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Natalina Asi, M.S, dalam sambutannya saya berpesan kepada dokter baru Kepada para dokter baru, bahwa profesi dokter adalah profesi yang mulia dan penuh tanggung jawab. “Dalam menjalankan tugas sebagai dokter, anda tidak hanya mengandalkan ilmu pengetahuan dan keterampilan medis, tetapi juga harus selalu menjunjung tinggi etika dan moral”. Natalina juga menyampaikan apresiasinya kepada para dosen dan staf pengajar yang telah membimbing dan mendidik para lulusan, serta tidak kalah pentingnya dukungan orang tua/wali dan keluarga yang sudah memberikan dukungan hingga mengatarkan putra dan putrinya hingga di tahap ini.