Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Palangka Raya Juara 3 Tingkat Nasional

ktober 2015, dua tim dari Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya berhasil menduduki peringkat sepuluh besar dalam Lomba Dedikasi 2015 yang diselenggarakan oleh Universitas Hasanuddin Makassar. Tim pertama yang diberi nama PROWAVE bergerak dalam perlombaan bidang pemecah gelombang pelindung pantai.

PROWAVE menyajikan pemecah gelombang pelindung pantai yang multifungsi. Selain memiliki fungsi pemecah gelombang, desain yang diberikan juga memiliki fungsi-funsi yang lain. Dengan penambahan turbin di dalam desain pemecah gelombang, mampu memberikan fungsi tambahan yang lain yaitu sebagai pembangkit listrik tenaga gelombang. Selain itu pemecah gelombang didesain sedemikian rupa sehingga dapat menjadi tempat hidup dan berkembangnya terumbu karang. Setelah diuji, pemecah gelombang pelindung pantai yang di desain mampu meredam gelombang dengan efektif.

Tim kedua yang menamakan timnya sebagai Sipil 13 UPR, mengikuti perlombaan di bidang Karya Tulis Ilmiah dengan tema Reklamasi Pantai yang Efektif, Inovatif, dan Ramah Lingkungan. Tim ini memaparkan tahap-tahap reklamasi secara fisik dibarengi dengan kegiatan yang cinta lingkungan dan pro ekosistem.

Perlombaan yang berlangsung selama empat hari (26-29/10/2015) ini bertempat di Universitas Hasanuddin Makasar dan Hotel Novotel Makassar. Pada malam puncak, Kamis (29/10/2015) Tim PROWAVE berhasil membawa pulang piala kejuaraan Lomba Pemecah Gelombang Pelindung pantai Dedikasi 2015 dengan menduduki peringkat ke-3 (tiga).

Diharapkan ide-ide yang dipaparkan dari kedua tim dapat diterapkan di Kalimantan Tengah. Selanjutnya model ini akan dilakukan penelitian lebih lanjut untuk dapat diterapkan di lapangan