Kunjungan kerja ini dipimpin langsung Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kuala Pembuang Ibu Tuti Sundari, M.Pd diikuti oleh 26 siswa dan 18 guru disambut langsung oleh Rektor Universitas Palangka Raya Prof. Dr. Ir. Salampak, M.S dan Ketua Tim Promosi Dr. H. Slamet Winaryo, M.Si , Kunjungan Kerja ini dalam rangka pengenalan kehidupan kampus bagi pelajar serta memotivasi siswa Khususnya Kelas XII untuk melanjutkan kuliah di Universitas Palangka Raya, karena selama pandemi minat siswa untuk melanjutkan kuliah menurun, tutur Ibu Tuti Sundari, M.Pd
Dalam arahannya kepada siswa, rektor menyampaikan mengenai persiapan diri ketika memasuki dunia perkuliahan, agar siswa SMAN 1 Kuala Pembuang selalu siap mengambil kesempatan yang ada karena tingkat persaingan semakin tinggi. Rektor juga mengapresiasi kepada Kepala Sekolah, Guru beserta Siswa dan Siswi SMAN 1 Kuala Pembuang dalam perannya aktifnya mendukung peningkatkan sumber daya manusia Indonesia di masa yang akan datang, Rektor juga berharap agar nantinya SMAN 1 Kuala Pembuang dan Universitas Palangka Raya dapat berkolaborasi menjalin kerjasama menjalankan program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka, dimana nantinya mahasiswa dari UPR bisa mengajar di SMAN 1 Kuala Pembuang. “Banyak hal yang bisa dikembangkan dari kegiatan MBKM dan ini sesuai yang diharapkan oleh Menteri Kemendikbudristek agar pihak-pihak yang terkait berkolaborasi untuk Pengembangan SDM Penerus Bangsa Kita”.